Nazila Kartika Harumkan UNPAM Serang Lewat Juara Lomba Solo Vocal
SERANG, ADMINISTRASI NEGARA – Nazila Kartika Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara S-1 Universitas Pamulang Kampus Serang meraih juara dalam lomba Solo Vocal di UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten, Selasa, 11 November 2024.
Prestasi non akademik tersebut diraih Nazila sebagai juara ke-2 (dua) pada lomba solo vocal dalam rangkaian kegiatan Semarak Filsafat yang diadakan HMPS Aqidah Filsafat Islam UIN Banten pada 10-11 November 2024.
Nazila Kartika sangat menggemari dunia tarik suara. Disamping kesibukannya sebagai mahasiswa di Prodi Administrasi Negara S-1 UNPAM Serang, Nazila bisa menyeimbangkan antara hobi dan kewajiban akademik kampus yang berjalan secara beriringan.
Lewat dunia tarik suara ini Nazila Kartika meraih pencapaian sebagai finalis Primadona Pantura MNCTV 2024 dan Dangdut Mania Dadakan (DMD) MNCTV 2024.
Ketua Program Studi Administrasi Negara S-1, Zakaria Habib Al-Ra’zie, S.IP., M.Sos mengatakan, kampus sangat mendukung Mahasiswa dalam mengikuti kegiatan pengembangan diri dan hobinya.
“Kami bangga dengan pencapaian yang didapatkan mahasiswa, selain mengembangkan kemampuan akademik juga berprestasi dalam bidang non akademik untuk pengembangan hobi dan dirinya,” kata Zakaria.
Sementara Dosen Kemahasiswaan Prodi Administrasi Negara, Jaka Maulana, S.A.P., M.A.P menyampaikan, semoga pencapaian Nazila Kartika dalam memotivasi teman-teman mahasiswa UNPAM lainnya untuk menjalin prestasi.
“Semoga pencapaian Nazila Kartika dapat memotivasi mahasiswa lainnya dalam meraih prestasi,” ujarnya.